ist/gadalombok.co
BAGI : Kapolsek Sambelia, memimpin bagi-bagi takjil di depan Mapolsek.


LOMBOK TIMUR I gadalombok.co - Polsek Sambelia Lombok Timur (Lotim) NTB, melakukan kegiatan sosial berbagi takjil pada pengendara, untuk berbuka puasa. Kapolsek Sambelia bersama jajaran, berbagi takjil di depan Mapolsek Sambelia, (26/3/2024).

Kapolsek Sambelia, IPTU Pathul Munir, mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil bersama jajaran Polsek Sambelia merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat pengendara di jalan raya Sambelia. Takjil tersebut, merupakan bentuk kebersamaan anggota Polsek Sambelia. Berbagi takjil ini, merupakan kegiatan rutin setiap bulan ramadan. 

"Alhamdulillah bulan suci ramadan yang penuh keberkahan, rahmat dan ampunan ini, kami bersama personel bisa berbagi takjil untuk masyarakat pengendara,"katanya.

Lanjut Pathul, selama bulan suci ramadan pihaknya bersama Personel, rutin melakukan Patroli wilayah, melakukan pembinaan atau patroli dialogis. Termasuk patroli disejumlah titik yang biasa digunakan sebagai lokasi Balap Liar. Tak ketinggalan, bersama Personel Polsek juga melalukan penertiban pengendara yang menggunakan knalpot brong (tidak standar). Hal itu guna memastikan wilayah hukum Polsek Sambelia, tetap aman dan tentram, dalam melaksanakan ibadah puasa, salat tarawih dan tadarus Alquran.

"Alhamdulillah, sejauh ini wilayah hukum Polsek Sambelia tetap kondusif. Semua itu berkat kerjasama masyarakat dan pihak terkait lainnya,"ucapnya.

Dalam membangun kondusifitas wilayah, sinergi bersama TNI, Satpol PP dan Badan Keamanan Desa (BKD) tetap dilakukan. Setiap patroli malam, selalu dilakukan secara bersama-sama. 

"Sinergitas yang kuat, salah satu kunci utama dalam menciptakan kondusifitas wilayah,"tegasnya.

Pada kesempatan itu, untuk mencegah kasus 3C yakni Pencurian Dengan Pemberatan (Curat), Pencurian Dengan Kekerasan (Curas) dan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor), serta kejahatan lainnya, ia mengimbau masyarakat di wilayah hukum Polsek Sambelia, tetap bersama-sama bertanggungjawab dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Karena menjaga Kamtibmas tidak hanya cukup dilakukan oleh aparat bersama jajaran samping, melainkan harus secara bersama-sama. 

"Mari kita sama-sama menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing. Bila terjadi gangguan, segera melaporkan Pada Polsek, agar bisa segera diambil tindakan sesuai Standar Operasional dan Prosedur (SOP),"pungkasnya. (gl/01)