gadalombok.co
Ahmad Dewanto Hadi

LOMBOK TIMUR I gadalombok.co - Sebagian proyek yang anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik tahun 2024, mulai di eksekusi. Terutama, DAK Fisik berupa irigasi,  perbaikan jalan, termasuk juga penyediaan air minum, yang ada pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lombok Timur (Lotim).  

"Kecuali proyek air minum, saat ini masih sedang dalam proses tender,"kata Ahmad Dewanto Hadi, Kepala Dinas PUPR Lombok Timur, di ruang kerjanya, (27/3/2024).

Disebutkan, sampai dengan akhir Maret ini, berbagai proyek fisik, terutama yang bersumber dari DAK, dipastikan telah mulai berjalan. Termasuk juga berkaitan dengan proyek pengerjaan jalan.  Untuk proyek jalan yang bersumber dari DAK di 2024, sebanyak enam paket. Sebagiannya lagi dikerjakan dari APBD.

"Untuk proyek jalan dari APBD ada tiga paket,"imbuhnya..

Besaran DAK yang diterima di tahun ini beber Dewanto, sebesar Rp 47 miliar. Pengerjaan proyek  DAK tersebar di sejumlah wilayah di Lombok Timur. Salah satunya pengerjaan jalan perbatasan antara Lombok Timur dan Lombok Tengah tepatnya di Wilayah Rarang .

"Kalau di Selatan di wilayah Pemongkong, Serewe . Sedangkan untuk sanitasi ada di 18 lokasi,"terangnya.

Ia mengungkapkan, ruas jalan yang ditangani di tahun ini, sepanjang 30,3 kilo meter, mulai dari rehab berat, sedang dan sebagiannya pemeliharaan.

"Untuk pembuatan jalan baru, tahun ini tidak ada," tutup Dewanto. (gl/01)